Harap Tunggu...

Sabtu, 22 Maret 2025
» Berita Terkini » Briefing Cerdas, dari Review hingga Arahan Wakil Ketua PTA Palangka Raya
Briefing Cerdas, dari Review hingga Arahan Wakil Ketua PTA Palangka Raya
  

Kapuas (10/7) Panitera PA Kuala Kapuas, Muhamad Ikhwan, S.Ag.,S.H.,M.H. pimpin Briefing Cerdas yang dilaksanakan di ruang tunggu sidang PA Kuala Kapuas. Briefing dihadiri oleh seluruh aparatur Kepaniteraan, beserta para petugas Posbakum. Adapun yang menyampaikan briefing kali ini ialah Panitera Muda Permohonan, Fachruji, S.H.

Pada kesempatan kali ini, ia mengajak seluruh aparatur untuk melakukan kegiatan rutin berupa evaluasi atau review kinerja mandiri. Ia mengajak seluruh aparatur agar terus melakukan review pada tiap-tiap tugas pokok dan fungsi nya masing-masing. Menurutnya, ini akan mendorong efektivitas dan efisiensi kinerja, baik secara tim maupun individu.

“Nah, kalau suatu tugas sudah kita review, otomatis kita bisa langsung beranjak ke tugas yang lain, tidak perlu mengecek tugas tersebut berulang-ulang” jelasnya

Menurutnya, ini juga menjadi salah satu langkah menghindari pekerjaan yang menumpuk atau tertunda. Ia juga menyampaikan bahwa prinsip kerja ini juga pernah diperkenalkan oleh salah satu pembina apel beberapa waktu lalu. Ia kembali mengutip prinsip kerja tersebut.

“Pembina waktu itu menyampaikan bahwa akan menjadi efektif dan efisien jika kita meluangkan waktu secara khusus untuk melakukan review, dan beliau memberikan contoh waktunya ialah setelah Ashar” jelasnya

Lebih lanjut, ia juga singgung mengenai arahana-arahan Wakil Ketua PTA Palangka Raya yang kemarin (9/7) telah berkunjung di PA Kuala Kapuas melakukan Monitoring Evaluasi dan Pembinaan. Ia menegaskan bahwa sebagai pemberi layanan, harus dengan senang hati menerima masukan maupun saran dari pihak manapun, khususnya dari PTA Palangka Raya.

“input-input dari beliau itu bagus, apalagi di bagian pelayanan” tandasnya

“mari kita laksanakan dan pedomani” tutupnya

Usai penyampaian briefing, kegiatan ditutup dengan Doa.

(VON)

KUNJUNGI MEDIA SOSIAL KAMI

Facebook : Pengadilan Agama Kuala Kapuas
Instagram : Pengadilan Agama Kuala Kapuas
Twitter : Pengadilan Agama Kuala Kapuas
Kontak WhatsApp : Pengadilan Agama Kuala Kapuas