Kuala Kapuas| www.pa-kualakapuas.go.id
Pada hari Senin 21 Juni 2021 pukul 07.30 WIB bertempat di teras depan kantor Pengadilan Agama Kuala Kapuas seperti biasanya dilaksanakan Apel Senin Pagi. Sebagai petugas pada Apel kali ini adalah MC CPNS Primitha Asqofi, S.Kom., Pembina adalah Ketua Pengadilan Agama Kuala Kapuas Muhamad Isna Wahyudi, S.H.I., M.S.I., Pembaca 8 Nilai Utama Mahkamah Agung adalah Panmud Permohonan H. Mariansyah Noor, S.Ag. dan yang bertugas sebagai Pemimpin Apel adalah PPNPN Mustafa Akhmad, S.H.
Apel diikuti oleh Pimpinan, para Hakim, Pejabat Fungsional dan Struktural, Staf, para PPNPN Pengadilan Agama Kuala Kapuas serta diikuti pula oleh para mahasiwa/i praktikum dari Faksyar UIN Antasari Banjarmasin.
Apel diawali dengan amanat, dalam amanatnya Ketua menyampaikan beberapa hal, antara lain: bahwa sesuai dengan surat dari Dirjen Badilag terkait dengan peningkatan kualitas pelayanan, maka saya harap agar apa-apa yang termuat dalam surat tersebut kita pedomani dan kita laksanakan dalam rangka untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di Pengadilan Agama Kuala Kapuas ini, karena kita masih dalam masa pandemi Covid-19, tetap jaga dan patuhi prokes kata Pak Ketua.
Setelah amanat, dilanjutkan pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung yang dikuti oleh seluruh peserta Apel. (isn)