Harap Tunggu...

Sabtu, 08 Februari 2025
» Berita Terkini » Sekretaris PA Kuala Kapuas Mengikuti Kegiatan Edukasi dan Sosialisasi CWLS Ritel
Sekretaris PA Kuala Kapuas Mengikuti Kegiatan Edukasi dan Sosialisasi CWLS Ritel
  

Kuala Kapuas | www.pa-kualakapuas.go.id

Senin 19/04/2021 pukul 13.00 WIB Sekretaris Pengadilan Agama Kuala Kapuas Isnaniyah, S.Ag. mengikuti kegiatan Edukasi dan Sosialisasi CWLS Ritel Seri SWR002 secara virtual, kegiatan ini diselenggarakan oleh Kanwil Dirjen Perbendaharaan Provinsi Kalimantan Tengah. Pelatihan ini terselenggara berdasarkan Surat Undangan dari Kanwil DJpB Provinsi Kalteng Nomor:  UND-16/WPB.18/2021 perihal Undangan Edukasi dan Sosialisasi CWLS Ritel Seri SWR002.

Kepala Kanwil DJpB Provinsi Kalteng Hari Utomo dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan menyebarluaskan informasi tentang Masa Penawaran Cash Waqf Linked Sukuk Ritel (CWLS Ritel) seri SWR002 .

Topik yang disampaikan oleh narasumber adalah Mengalirkan Berkah Untuk Ekonomi Ummah Bersama CIMB Niaga Syariah dan Dompet Dhuafa. (isn)