Kapuas (28/8) seluruh aparatur PA Kuala Kapuas kembali laksanakan kegiatan Ceramah Penguat Kejujuran (Cekatan) yang kali ini disampaikan oleh YM. Ketua PA Kuala Kapuas, Suharja, S.Ag.,M.H. Kegiatan tersebut mengambil tempat di Mushola Ar Raudah PA Kuala Kapuas ba’da Ashar.
Membuka Cekatan kali ini, Ketua selaku penceramah menyampaikan permohonan maaf atas busana yang ia kenakan. Ia menyampaikan bahwa seragam dinas harian yang ia kenakan terkena najis ketika hendak menunaikan wudhu, sehingga tidak dapat digunakan untuk melaksanakan Shalat Ashar.
Usai menyampaikan permohonan maaf, pada cekatan kali ini penceramah membuka pembahasan dengan keberuntungan. Diantaranya yang ia bahas ialah 3 golongan orang yang beruntung. Ia menjelaskan bahwa 3 golongan tersebut ialah orang yang mengamalkan ilmunya, orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah serta orang yang mampu menahan lisannya dan tidak berbuat sia-sia. Ia mengajak seluruh aparatur untuk berfokus pada pembahasan mengenai orang yang mengamalkan ilmunya.
Menurutnya, berdasarkan penjelasan tersebut, insan-insan peradilan khususnya warga PA Kuala Kapuas termasuk ke dalam orang-orang yang beruntung. Oleh karena itu, ia mengajak para aparatur agar senantiasa bersyukur dan mewujudkan rasa syukur tsb ke dalam perilaku-perilaku yang berintegritas.
“Kita sudah masuk dalam kategori orang yang beruntung. Karena ilmu kita, bermanfaat untuk masyarakat luas. Sangat sangat rugi kalau kita rusak keberuntungan tersebut dengan tindakan-tindakan yang bertentangan dengan nilai-nilai integritas” tuturnya
Lebih lanjut, penceramah kembali ingatkan seluruh aparatur berkenaan dengan komitmen bersama pembangunan Zona Integritas di Lingkungan PA Kuala Kapuas. Ia mengungkapkan bahwa komitmen bersama tersebut merupakan konsensus seluruh aparatur sehingga perlu dijaga konsistensi nya. Ia turut menyampaikan bahwa langkah pertama mempedomani komitmen tersebut ialah dimulai dari diri sendiri.
“Kita jaga diri kita, kita jaga intansi kita” tutupnya
(VON)
KUNJUNGI MEDIA SOSIAL KAMI
Facebook : Pengadilan Agama Kuala Kapuas
Instagram : Pengadilan Agama Kuala Kapuas
Twitter : Pengadilan Agama Kuala Kapuas
Kontak WhatsApp : Pengadilan Agama Kuala Kapuas
Panmud Permohonan Sampaikan Briefing, Soal Apa? Selanjutnya
Pimpin Rapat Bulanan Kepaniteraan, Panitera Lakukan Monev Kinerja Sebelumnya