Kuala Kapuas – Dalam rangka memeriahkan hari jadi ke 213 Kota Kuala Kapuas dan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemkab Kapuas ke 68, digelar Panunjung Tarung Expo tahun 2019.
Bertempat di lingkungan Stadion Olahraga Panunjung Tarung Pembukaan expo dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kota Kuala Kapuas ke 213 dan Hari Ulang Tahun ke 68 Pemerintah Kabupaten Kapuas serta memperingati Hari Ulang Tahun Pemadam Kebakaran Nasional yang ke 100 tersebut ditandai dengan penekanan tombol sirine. Sabtu (16/3/2019) sore.
Hadir perwakilan unsur Forkopimda Kabupaten Kapuas, sejumlah kepala SOPD, Pengurus Balakar 545 Kapuas, anggota BPK Mandiri dan pengunjung expo.
Tak mau ketinggalan Ketua Pengadilan Agama Kuala Kapuas H. Ahmad Farhat, S.Ag, SH, MHI juga ikut andil dalam acara Pembukaan hari jadi ke 213 Kota Kuala Kapuas dan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemkab Kapuas ke 68 tersebut.
Ahmad Farhat, S.Ag, SH, MHI menyampaikan isi sambutan tertulis Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat yang dibacakan oleh Wakil Bupati Kapuas H. Nafiah Ibnor berharap agar kegiatan expo tersebut sebagai momentum yang berarti untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan pembangunan di berbagai bidang dan menggugah partisipasi masyarakat secara luas.
“Pembangunan yang dijalankan pemerintah tentunya memerlukan dukungan semua pihak, termasuk berbagai komponen didalam masyarakat yang tujuannya adalah mencapai keadilan, kemakmuran dan kesejahteraan,” ucap H. Ahmad Farhat, S.Ag, SH, MHI menirukan ucapan Wakil Bupati Kapuas.
Peserta expo Panunjung Tarung 2019 diikuti sebanyak 37 Stan UKM, 31 Stan PKL, 30 lapak ringan, dan 10 Stan perangkat daerah, serta wahana hiburan. (M.P)