Kuala Kapuas | www.pa-kualakapuas.go.id
Jum’at 07 Mei 2021 pukul 08.00 WIB Sekretaris Pengadilan Agama Kuala Kapuas Isnaniyah, S.Ag. yang juga merangkap sebagai Kuasa PenggunaAnggaran mengikuti acara Vera Award Periode Triwulan I Tahun 2021 melalui zoom meeting. Kegiatan ini diselenggarakan oleh KPPN Palangka Raya berdasarkan surat Kepala KPPN Palangka Raya nomor UND-5/WPB.18/KP.01/2021 tanggal 03 Mei 2021 Hal Vera Award Periode Triwulan I Tahun 2021.
Kegiatan dilakukan melalui Video Conference menggunakan Aplikasi Zoom dikarenakan kondisi Pandemi Covid-19. Setelah dibuka oleh pembawa acara, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala KPPN Palangka Raya, Bapak Muhtar Salim. Dalam sambutannya Kepala KPPN Palangka Raya menyampaikan terima kasih atas kesediaan Bapak Ibu sekalian dalam mengikuti kegiatan ini. Selain itu, Kepala KPPN Palangka Raya menyampaikan bahwa Vera Award merupakan pemberian apresiasi atas pelaksanaan rekonsiliasi tingkat UAKPA dan penyampaian LPJ Bendahara pada satuan kerja KPPN Palangka Raya. Adapun penilaian meliputi kedisiplinan dan kepatuhan waktu dalam laporan serta keakuratan data laporan.
Selesai sambutan dilanjutkan dengan pemberian penghargaan Vera Award Triwulan I Tahun 2021 kepada satuan kerja peraih nilai tertinggi. Kegiatan berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB dan berjalan dengan lancar. Diharapkan dengan pemberian penghargaan Vera Award ini dapat memacu satuan kerja agar lebih cepat serta konsisten dalam melakukan pelaporan serta meningkatkan ketepatan penyampaian capaian output dalam pelaporan capaian output.(isn)
Sekretaris PA Kuala Kapuas Mengisi Survei Kepuasan Pengguna Layanan DJPb Provinsi Kalteng Selanjutnya
Pemberian Bingkisan Lebaran Kepada PPNPN Pengadilan Agama Kuala Kapuas Sebelumnya