Kuala Kapuas-Kamis, 06 Agustus 2020, bertempat di ruang tamu Ketua Pengadilan Agama Kuala Kapuas telah dilaksanakan acara pelepasan Mahasiswa peserta magang di Pengadilan Agama Kuala Kapuas. Mahasiswa yang berasal dari Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin tersebut telah melaksanakan magang kerja di Pengadilan Agama Kuala Kapuas selama 2 minggu. Hal ini merupakan salah satu komitmen yang baik dari Pengadilan Agama Kuala Kapuas guna ikut berpartisipasi mencerdaskan bangsa serta melanjutkan terjalinnya hubungan yang baik dengan UIN Antasari dalam segala aspek.
Hadir pada acara tersebut Ketua H. Ahmad Farhat, S.Ag., S.H., M.HI, Wakil Ketua Mohammad Anton Dwi Putra, S.H., M.H. dan Panitera H. Said Harli S. Ag, beserta Mahasiswa peserta magang,
Ketua Pengadilan Agama Kuala Kapuas, Mengutarakan berbagai kegiatan secara global yang telah dilaksanakan para Mahasiswa peserta magang tersebut. Dari keseluruhan Mahasiswa yaitu berjumlah 7 orang telah melaksanakan serangkaian kegiatan yang telah diberikan dan dijadwalkan dengan baik dan bersemangat.
Ketua berpesan agar semua Mahasiswa Magang UIN Antasari bisa mempergunakan pengalaman yang di dapat selama magang di Pengadilan Agama Kuala Kapuas dengan sebaik-baiknya. Semoga sukses dan semua bisa dapat pekerjaan yang sesuai keinginan.
Semoga kerja sama ini berkelanjutan dan pengalaman yang Mahasiswa dapatkan bisa bermanfaat.
(Pen : Mus)
WEBINAR KONGKOW ENAK DAN SANTAI SEPUTAR TEKNOLOGI INFORMASI Selanjutnya