Rabu, 04 Oktober 2023

» Berita Terkini » “Perbaikan Yang Perlu diperhatikan”, Isi Amanat Pembina Apel Sore di Pengadilan Agama Kuala Kapuas
“Perbaikan Yang Perlu diperhatikan”, Isi Amanat Pembina Apel Sore di Pengadilan Agama Kuala Kapuas

“Perbaikan Yang Perlu diperhatikan”, Isi Amanat Pembina Apel Sore di Pengadilan Agama Kuala Kapuas

Kuala Kapuas |www.pa-kualakapuas.go.id

Pada Hari Jum’at (16/09/2022) pukul 15.50 WIB sebagaimana biasanya dilaksanakan Apel Jum’at sore bertempat di teras depan kantor Pengadilan Agama Kuala Kapuas. Kembali bertugas Pembina Apel adalah Wakil Pengadilan Agama Kuala Kapuas Syaiful Annas, S.H.I., M.Sy., dan sebagai pemimpin Apel adalah PPNPN Mustapa Akhmad, S.H.

Apel Jum’at sore diikuti oleh unsur Pimpinan, para Hakim,  Panitera, Sekretaris, Pejabat Fungsional dan Struktural, para PPNPN Pengadilan Agama Kuala Kapuas.

Didalam amanatnya Pembina Apel menyampaikan  “Bapak Ibu yang saya hormati, untuk data APM sudah keluar SK atau surat dari Badilag, sesuai dengan apa yang sudah saya prediksikan yaitu dengan sudah terlaksananya assessment internal sehingga sekian langkah sudah kita lewati, tinggal beberapa perbaikan lagi yang perlu diperhatikan, maka dari itu saya mohonkan untuk dalam minggu depan ini sudah selesai semua.” pungkasnya.

Selanjutnya beliau beliau juga menyampaikan “untuk agenda kedepan kita akan melaksanakan rapat Tinjauan Manajemen dengan Ketua PA Kuala Kapuas yang baru, agar bisa mengambil kebijakan-kebijakan terkait dengan hasil assessment internal, kemudian terkait dengan kebijakan-kebijakan kinerja dan juga pembahasan tentang survey kepuasan masyarakat dan lain-lain yang perlu diperhatikan”.

Terakhir beliau tidak lupa mengingatkan kepada seluruh pegawai agar senantiasa selalu menjaga kesehatan dan kebersamaan dalam bekerja. Tutupnya (nv)

Terimakasih telah membaca Berita Terkini - “Perbaikan Yang Perlu diperhatikan”, Isi Amanat Pembina Apel Sore di Pengadilan Agama Kuala Kapuas. Silahkan tinggalkan komentar, saran dan pesan Anda untuk kemajuan website Pengadilan Agama Kuala Kapuas. Terimakasih untuk dukungan dan partisipasi Anda.
Total Komentar    Belum Ada Komentar
  • Nama harus diisi, Email tidak akan disebarluaskan, Terimakasih.
  • Mohon untuk menggunakan ejaan yang benar / kata-kata yang mudah dimengerti