Rabu, 29 Maret 2023

» Berita Terkini » RAKOR TIM SATGAS MISIK PTA PALANGKARAYA
RAKOR TIM SATGAS MISIK PTA PALANGKARAYA

Pada tanggal 22 Juli 2020, Abdul Latif, S.Pd.I, Honorer Pengadilan Agama Kuala Kapuas dipanggil oleh Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya untuk mengikuti Rapat Koordinasi terkait inovasi aplikasi A.C.O (Access Cctv Online) yang dibuat oleh Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya yang nantinya akan di serahkan kepada Dirgen Badilag, dan di Launching pada tanggal 28 Juli 2020.

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota Tim Satgas Misik PTA Palangkaranya yang telah berjuang keras untuk memajukan PTA Palangkaraya dan PA Se Kalimantan Tengah, oleh sebab itu beliau sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Tim Satgas Misik PTA Palangkaraya terkait inovasi-inovasi yang dibangun guna kemajuan PTA Palangkaraya dan PA Sekalimantan Tengah.

Selain itu Ketua Tim Satgas Misik PTA Palangkaraya Bpk. Muhammad Anton Dwi Putra, S.H.,M.H. juga menyampaikan bahwa tujuan dari rapat koordinasi ini diadakan untuk menyempurnakan aplikasi A.C.O (Access Cctv Online) PTA Palangkaraya baik itu terkait masalah-masalah hardware dan software cctv PTA Palangkaraya dan PA Se Kalimatan Tengah, maupun hal-hal lain yang perlu disempurnakan agar nantinya tidak ada lagi kendala Ketika diserahkan kepada Bpk. Dirgen Badilag dan Launching Aplikasinya pada tanggal 28 Juli 2020.

(Pen:latif)

Terimakasih telah membaca Berita Terkini - RAKOR TIM SATGAS MISIK PTA PALANGKARAYA. Silahkan tinggalkan komentar, saran dan pesan Anda untuk kemajuan website Pengadilan Agama Kuala Kapuas. Terimakasih untuk dukungan dan partisipasi Anda.
Total Komentar    Belum Ada Komentar
  • Nama harus diisi, Email tidak akan disebarluaskan, Terimakasih.
  • Mohon untuk menggunakan ejaan yang benar / kata-kata yang mudah dimengerti